Wah Wayen " Giliran ITE" Izzul : Akan Mengabdi Untuk Masyarakat Lombok Barat
![]() |
Akhmad Izzul Patawi Pengusaha muda yang ingin mengabdi untuk masyarakat Lombok barat |
LOMBOK BARAT, - Akhmad Izzul Patawi Akan Maju sebagai Anggota DPRD kabupaten Lombok barat dengan slogan Wah Wayen "Giliran ITE" . Hal itu dikatakan Akhmad Izzul Patawi yang seorang pengusaha ingin mendedikasikan dirinya untuk mensejahterakan masyarakat kabupaten Lombok Barat, khususnya Kecamatan Labuapi-Kediri ,karena Melihat kondisi masyarakat yang semakin hari semakin memprihatinkan.
Izzul memiliki niat untuk mensejahterakan masyarakat dengan program-programnya. Dengan Maju dalam Pileg 2024.
"Niat saya hanya ingin mensejahterakan masyarakat kabupaten Lombok Barat, khususnya kecamatan labuapi-kediri yang merupakan dapil saya," tutur Izzul, Rabu (4/1/2023).
Dengan mengendarai Partai Nasional Demokrat, Izzul sapaannya ingin membawa perubahan dan kebahagiaan untuk masyarakat jika terpilih nanti menjadi anggota DPRD Kabupaten Lombok Barat dapil Labuapi-Kediri.
Selama ini, Akhmad Izzul Patawi melihat ekonomi masyarakat yang drop saat dilanda pandemi covid-19, dirinya tetketuk untuk maju dengan satu tujuan yakni "Masyarakat Sejahtera".
" Hati saya terketuk untuk maju karena melihat keadaan masyarakat yang saat ini sangat memprihatinkan dimana ekonominya drop pasca Covid-19,"ujarnya.
Izzul berharap masyarakat bisa bersama-sama saling bergandengan untuk membawa perubahan demi "Masyarakat Sejahtera".
Tak hanya itu, Izzul juga tidak ingin melihat masyarakat kabupaten Lombok Barat, Labuapi-Kediri menangis karena janji-janji palsu.
"Setiap dewan punya pokir, jadi saya akan nazarkan pokir saya untuk masyarakat jika nanti saya terpilih untuk menjadi wakil rakyat,"janjinya. (Gl 02).
Posting Komentar