Banyak Masalah Rumah Tangga: Eni Tega Buang Anaknya,Kini Datang Mencarinya
![]() |
Kapolsek Kuripan , IPTU FAHRIZAL EKO SURYANTO |
LOMBOK BARAT , Mengenai kedatangan orang tua yang telah menelantarkan anaknya di dusun Tegal desa Jagaraga. Kini mencari anaknya untuk diambil dan dibawa pulang. Hal itu dikatakan Kapolsek Kuripan , IPTU FAHRIZAL EKO SURYANTO saat dimintai keterangan oleh media ini. di ruangannya.Jum'at, 17-05-2024.
Lebih lanjut , ia mengatakan bahwa Orang tua yang diketahui inisial E, seorang ibu rumah tangga dengan alamat di Dusun Bolen desa Jurit Baru kecamatan Pringgasela.
“Dia datang ke dusun Tegal bersama kakaknya, Andi, untuk mencari anaknya yang telah dibuang beberapa hari yang lalu di daerah tersebut. “ Kata Eko panggilan akrab Kapolsek Kuripan.
Setelah dilaporkan ke kepala dusun dan Polsek Kuripan, petugas kepolisian datang ke lokasi dan membawa inisial E ke Polsek Kuripan untuk keselamatan.
Saat dimintai keterangan , Inisial E datang ke dusun Tegal bahwa, ia bermaksud mencari keberadaan anaknya yang telah dibuang beberapa hari yang lalu.
Ibu bayi ini mengatakan bahwa, dia memiliki masalah rumah tangga dengan suaminya dan pada tanggal 15 Mei 2024 sekitar pukul 22.00 Wita, dia membawa anaknya dengan motor keluar dari tempat tinggalnya untuk dibuang.
“ia mengaku ingin menaruh anaknya di panti asuhan tapi karena pikirannya kacau, akhirnya memutuskan untuk menelantarkan anak tersebut di berugak dusun Tegal.” Ucapnya.
Selain itu , ibu bayi itu dibawa ke unit PPA Polres Lombok Barat untuk diproses lebih lanjut.
Saat dikonfirmasi terkait pembuangan anaknya, ia mengaku . “Saya lakukan itu, karena dipengaruhi oleh masalah keluarga dan kondisi pikiran yang sedang tidak stabil.” Katanya
Bayi yang dibuang dan ditemukan warga dusun Tegal desa Jagaraga berumur kurang lebih 2 minggu dan lahir pada tanggal 1 Mei 2024 di klinik Anggoro kecamatan Terara, kabupaten Lombok Timur. Bahkan ia memiliki dua anak,
Ibu bayi ini bekerja sebagai PS di sebuah cafe tuak di Suranadi, ia menyatakan penyesalannya atas tindakannya dan itu alasannya mencari kembali anaknya.
“Bayi yang ditemukan oleh warga dusun Tegal pada 16 Mei 2024 sekitar pukul 01.19 Wita adalah anak saya “ akunya.(gl 02)
Posting Komentar