News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Hari ini : KPU LOBAR Adakan Sosialisasi Tahapan Pemilihan Tahun 2024, Ini Harapan Ketua KPU

Hari ini : KPU LOBAR Adakan Sosialisasi Tahapan Pemilihan Tahun 2024, Ini Harapan Ketua KPU

KPU
Ketua KPU Lombok Barat,  L. Rudi Iskandar


LOMBOK BARAT, - Komisi Pemilihan Umum (KPU)  Kabupaten Lombok Barat yang dipimpin Ketua KPU ,  L. Rudi Iskandar, akan mengadakan acara sosialisasi tahapan pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati tahun 2024 berdasarkan PKPU NO 2 Tahun 2024. Acara ini dijadwalkan akan dilaksanakan pada hari Senin, 29 April 2024 mulai dari jam 09.00 Wita hingga selesai. Lokasi acara akan berlangsung di Gmelina Barn, Utara Mr. DIY Labuapi, Jln. Tgh. Lopan No.1 Bagik Polak Labuapi. Senin, 29/04/2024.


Para undangan yang hadir dalam acara ini merupakan berbagai instansi dan organisasi yang memiliki peran penting dalam proses pemilihan di Kabupaten Lombok Barat. Diantaranya adalah BAWASLU Kab. Lombok Barat, Lob GP Ansor, Pemuda Muhammadiyah, Lobar Pemuda NW, KNPI, Pemuda Pancasila, Lob HMI, Lob PMII, Lob KAMMI, Lob IKPM, Disabilitas, LPW NTB, LSM Edukasi, dan LSM AMPES. 


Acara sosialisasi ini diharapkan dapat memberikan pemahaman yang lebih mendalam mengenai tahapan-tahapan penting dalam proses pemilihan Gubernur, Wakil Gubernur, Bupati, dan Wakil Bupati tahun 2024. 


Ketua KPU Kabupaten Lombok Barat, L. Rudi Iskandar, sebagai pemimpin dalam penyelenggaraan pemilu tersebut, akan memberikan penjelasan secara detail serta memfasilitasi diskusi dan tanya jawab guna memastikan bahwa proses pemilihan berjalan lancar dan transparan. 


Acara sosialisasi ini juga diharapkan dapat menjadi ajang untuk memperkuat kerjasama antar instansi dan organisasi yang terlibat dalam pemilu, sehingga tercipta sinergi yang optimal untuk mendukung lancarnya penyelenggaraan pemilu di Kabupaten Lombok Barat. Selain itu, kesempatan ini juga dapat digunakan untuk memperkuat kebersamaan dan semangat dalam membangun demokrasi yang berkualitas. 


Ketua KPU Kabupaten Lombok Barat, L. Rudi Iskandar, mengapresiasi partisipasi dan kerjasama dari seluruh undangan yang hadir dalam acara sosialisasi ini. “Dengan dukungan dan komitmen bersama, diharapkan pemilihan Gubernur, Wakil Gubernur, Bupati, dan Wakil Bupati tahun 2024 dapat berjalan dengan lancar, adil, dan demokratis.”harapnya.(gl 02)

Tags

Global Lombok

Yuk Daftar Sebagai Pelanggan Setia Media globallombok.co.id Dapatkan Door Prize Nginep Di Hotel Yang ada Di lombok.

Posting Komentar