News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

MATARAM Mall Sasaran Pemdes Senggigi Tempat Belanja Baju Lebaran 63 Anak Yatim - Piatu

MATARAM Mall Sasaran Pemdes Senggigi Tempat Belanja Baju Lebaran 63 Anak Yatim - Piatu

Senggigi
Sebanyak 63 anak yatim-piatu yang berasal dari 4 dusun di desa Senggigi mendapatkan kesempatan berbelanja baju lebaran di Tiara grosir, kompleks Mataram Mall dengan didampingi kepala Desa Senggigi dan panitia Safari Ramadhan Desa Senggigi, Sabtu (30/03/2024).

LOMBOK BARAT - Momentum Ramadhan 1445 Hijriyah ini dimanfaatkan oleh Pemerintah Desa (Pemdes) Senggigi, Kecamatan Batulayar, Kabupaten Lombok Barat untuk berbagi kebahagiaan bersama anak yatim-piatu.

Sebanyak 63 anak yatim-piatu yang berasal dari 4 dusun di desa Senggigi mendapatkan kesempatan berbelanja baju lebaran di Tiara grosir, kompleks Mataram Mall dengan didampingi kepala Desa Senggigi dan panitia Safari Ramadhan Desa Senggigi, Sabtu (30/03/2024).

Dari pantauan media, terlihat kebahagiaan dan senyuman terpancar dari wajah anak-anak yatim-piatu di desa Senggigi saat dibelikan baju baru yang akan mereka kenakan nanti pada Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriyah .

Kepala Desa Senggigi, Mastur mengatakan, program satu hari bersama anak yatim-piatu ini sebagai bentuk perhatian pemerintah desa Senggigi terhadap anak-anak yatim yang kurang mampu.

"Ini juga menjadi tanggung jawab bagi semua, terutama bagi para pemimpin yang diberi amanah. Jangan sampai di Hari Raya Idul Fitri, anak-anak kita yang yatim ini meneteskan air mata, di saat melihat anak-anak lain yang masih memiliki orang tua mengenakan baju baru," ujarnya.

Mastur juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh panitia Safari Ramadhan yang telah melaksanakan serangkaian acara, mulai dari kegiatan safari Ramadhan secara berkeliling di masing-masing dusun hingga pelaksanaan satu hari bersama anak yatim-piatu ini.

"Jujur, ini menjadi kebahagiaan tersendiri bagi saya pribadi selaku kepala desa dan seluruh perangkat desa Senggigi dengan memberikan perhatian kepada anak-anak kami para yatim-piatu yang kurang mampu," ungkap Mastur.

Dikatakannya, program satu hari bersama anak yatim-piatu ini merupakan pertama kalinya dapat terlaksana di desa Senggigi. Bahkan, dirinya menegaskan bahwa program ini akan menjadi prioritas rutin yang akan dilaksanakan setiap tahunnya di bulan Ramadhan.
Kades Senggigi, Mastur Saat menemani salah satu anak yatim piatu memilih Baju kesukaannya

"Ini kami prioritaskan menjadi program rutin yang akan dilaksanakan setiap tahunnya di bulan Ramadhan. Kalau kita ada kelebihan finansial, marilah kita berbagi dengan mereka, Insya Allah rezeki kita semakin berkah," lugasnya.

Lebih lanjut Mastur mengungkapkan, program satu hari bersama anak yatim-piatu ini terlaksana melalui sumber dana yakni Dana Desa (DD) Tahun Anggaran 2024 sebesar Rp 45 juta. 

"Untuk belanja ini, anak yatim bebas memilih baju lebaran yang sesuai dengan keinginannya. Jadi tiap anak itu kami jatah Rp 500 ribu. Selain itu juga, kami berikan paket buka puasa dan uang belanja masing-masing Rp 100 ribu," pungkasnya. (#).

Tags

Global Lombok

Yuk Daftar Sebagai Pelanggan Setia Media globallombok.co.id Dapatkan Door Prize Nginep Di Hotel Yang ada Di lombok.

Posting Komentar