News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Sat Lantas Polres Lombok Tengah akan kembali aktifkan Kawasan Tertib Lalu Lintas.

Sat Lantas Polres Lombok Tengah akan kembali aktifkan Kawasan Tertib Lalu Lintas.


Sat Lantas Polres Lombok Tengah akan kembali aktifkan Kawasan Tertib Lalu Lintas.
Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Lombok Tengah AKP Marully 


LOMBOK TENGAH, - Memasuki masa New Normal paska mewabahnya Covid-19. Sat Lalu Lintas Polres Lombok Tengah akan kembali mengaktifkan Kawasan Tertib Lalu Lintas, termasuk penindakan kepada pengendara. 

Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Lombok Tengah AKP Marully mengatakan menjelang New Normal kita akan menertibkan kembali kawasan tertib lalu lintas di Kota Praya. Semua Oprasi kepolisian akan segera kita laksanakan. 

“Pemberlakuan New Normal memang sudah dimulai, namun di jajaran Lalu Lintas Polres Loteng, semua Oprasi Kepolisian belum kita mulai, sebab masih menunggu petunjuk dan perintah dari Polda,” katanya, Jum’at (12/06).

Seperti yang diketahui, tugas Satuan Lalu Lintas di lapangan adalah melakukan penertiban kepada pengguna jalan atau sepeda motor dan beberapa tugas lainnya.

Untuk penertiban dan penegakan hukum bagi pengendara, misalnya melalui operasi, seperti Operasi Zebra, Operasi Patuh Gatarin, Operasi Keselamatan, Operasi Ketupat dan Operasi Lilin. Dari empat operasi tersebut, itu dilakukan selama sekali setahun secara bergiliran.

“Sebelum semua operasi diatas akan segera dilaksanakan, dan kita akan adakan sosialisasi sembari menunggu petunjuk dari Polda," tambahnya.

Semua kegiatan tersebut dalam rangka Penegakan hukum bagi pengendara demi pengendara itu sendiri, karena selama ini masih banyak yang melakukan pelanggaran. 

Saat ini pihaknya masih terfokus pada himbauan pencegahan penularan virus Covid-19, misalnya menekankan kepada semua orang untuk menggunakan masker dan upaya pencegahan lainnya. 

"Karena di tengah Covid-19 ini, masih kita mengedepankan himbauan saja, biar kita semua terhindar dari virus Covid-19,” tutupnya.(gl 02).




Tags

Global Lombok

Yuk Daftar Sebagai Pelanggan Setia Media globallombok.co.id Dapatkan Door Prize Nginep Di Hotel Yang ada Di lombok.

Posting Komentar